Seriap kali merenovasi rumah, maka tidak terlepas pula dengan merenovasi kamar mandi. Namun diantara kita masih merasa bingung menentukan, apa jenis kamar mandi yang cocok untuk rumah kita. Apakah Kamar mandi Basah, Setengah Kering, atau Kering Sempurna? Sebenarnya perbedaannya hanya sedikit. Simak uraian berikut:
Kamar mandi basah
Seluruh bagian dari kamar mandi dialiri oleh air. Anda sebaiknya memilih jenis kamar mandi seperti ini jika ruang untuk kamar mandi anda tidak luas.
Hal yang perlu
diingat pula, kamar mandi jenis ini memiliki kelembaban yang cukup tinggi sehingga udara di
kamar mandi perlu diperhatikan. Selain itu, perhatikan benar kemiringan
lantai sehingga air tidak menggenang.
Kamar mandi setengah kering
Kamar mandi jenis ini memerlukan ruangan yang lebih luas. Untuk area mandi dan area lainnya ada cukup
jarak sehingga air tidak membasahi area-area lainnya. Untuk itu, area
mandi perlu diberi pembatas, misalnya saja tirai atau kaca.
Pada area mandi juga dapat dipertegas dengan memberikan pola lantai yang berbeda. Biasanya menggunakan pelapis lantai yang agak kesat, demi meminimalisir tingkat kecelakaan (tergelincir).
Meskipun dibuat kering,
udara di dalam kamar mandi juga memiliki kelembaban tinggi. Bila
ingin menggunakan properti yang berbahan kayu, sebaiknya memilih yang tahan air.
Kamar mandi kering sempurna
Kamar mandi juga dapat dibuat kering sempurna bila kita menggunakan bath tub. Dengan bath tub,
otomatis kita mandi dengan cara berendam sehingga tidak ada air yang
memercik ke tempat lain.
Sayangnya, untuk membuat kamar mandi yang dilengkapi dengan bath tub,
kita membutuhkan ukuran kamar mandi lebih luas. Selain itu, kita juga membutuhkan banyak air untuk berendam. Dibandingkan dengan kemar mandi dengan ciduk atau shower.